Demi Pacar, Pria Romantis Ini Bikin Teror Bom di Bandara  

Reporter

Selasa, 26 Mei 2015 07:15 WIB

ukgizmo.co.uk

TEMPO.CO, Paris - Polisi Prancis menangkap seorang pria lantaran melontarkan teror bom palsu di bandara. Ancaman itu dilakukan pelaku hanya untuk menunda penerbangan pesawat karena pacarnya bakal terlambat datang di bandara.

Pria 33 tahun tersebut menelepon pihak Bandara Bordeaux-Merignac di Prancis barat daya pada Kamis, 21 Mei 2015. Dia mengatakan kepada pihak berwenang bahwa ada bom di bandara tersebut.

"Dia menelepon pada Kamis sekitar pukul 07.30 waktu setempat dan mengatakan ada bom di bandara," kata petugas bandara, seperti dilansir Samaa TV, pada Senin, 25 Mei 2015.

Setelah mendapat telepon dari pria tersebut, petugas bersama pihak keamanan segera menutup bandara untuk melakukan penyisiran. Namun tidak ditemukan bom.

Mengetahui ancaman tersebut palsu, polisi mulai melacak penelepon. Alhasil, pria itu ditangkap sekitar 20 kilometer (12 mil) dari Bordeaux dan langsung dibawa ke tahanan.

Ketika diinterogasi polisi, pria tersebut mengaku melayangkan ancaman bom tersebut secara sengaja. Tujuannya, agar penerbangan pesawat yang akan dinaiki pacarnya ditunda. Sebab, saat itu, pacarnya terjebak dalam kemacetan lalu lintas dan dikhawatirkan bakal telat.

Namun tindakan heroisme berlandaskan cinta tersebut harus dibayar mahal oleh pelaku. Jaksa menuturkan pria tersebut dapat diganjar dengan hukuman hingga 2 tahun penjara dan denda sekitar 30.000 euro (Rp 448,4 juta).

Kini pria romantis tersebut sedang ditahan polisi dan akan segera disidang di pengadilan Bordeaux.

SAMAA TV | YON DEMA



Berita terkait

Video Kekerasan Beredar, Sean 'Diddy' Combs Akui Perbuatannya dan Minta Maaf

3 menit lalu

Video Kekerasan Beredar, Sean 'Diddy' Combs Akui Perbuatannya dan Minta Maaf

Sean 'Diddy' Combs meminta maaf atas perilakunya setelah video kekerasan beredar

Baca Selengkapnya

ICW Catat Sepanjang 2023 Ada 791 Kasus Korupsi, Meningkat Singnifikan 5 Tahun Terakhir

7 menit lalu

ICW Catat Sepanjang 2023 Ada 791 Kasus Korupsi, Meningkat Singnifikan 5 Tahun Terakhir

Pada 2023. ICW mencatat ada 791 kasus korupsi, 1.695 tersangka dan kerugian negara Rp 28,4 triliun.

Baca Selengkapnya

Gibran Hadiri Seremoni Penutupan HUT Dewan Kerajinan Nasional: UMKM Dilibatkan, Ada Ojol sampai Perias

13 menit lalu

Gibran Hadiri Seremoni Penutupan HUT Dewan Kerajinan Nasional: UMKM Dilibatkan, Ada Ojol sampai Perias

Wali Kota Solo sekaligus Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menghadiri acara penutupan rangkaian puncak HUT ke-44 Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) yang digelar di Pura Mangkunegaran Solo, Jawa Tengah, Sabtu malam

Baca Selengkapnya

Komentar Max Verstappen setelah Menjuarai Formula 1 Emilia-Romagna 2024

14 menit lalu

Komentar Max Verstappen setelah Menjuarai Formula 1 Emilia-Romagna 2024

Pembalap Red Bull Max Verstappen keluar sebagai juara Formula 1 Emilia-Romagna setelah menang dramatis atas Lando Norris (McLaren).

Baca Selengkapnya

Rangkaian Jadwal Proliga 2024 Pekan Keempat Sudah Tuntas Digelar: Simak Rekap Hasil dan Klasemennya

31 menit lalu

Rangkaian Jadwal Proliga 2024 Pekan Keempat Sudah Tuntas Digelar: Simak Rekap Hasil dan Klasemennya

Rangkaian pertandingan kompetisi bola voli Proliga 2024 pekan keempat sudah tuntas dilaksanakan. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Sederet Respons Komisi Pertahanan DPR Soal Rencana Bahas Revisi UU TNI

42 menit lalu

Sederet Respons Komisi Pertahanan DPR Soal Rencana Bahas Revisi UU TNI

Santer terdengar kabar DPR akan menggodok kembali revisi UU TNI, namun Komisi I menekankan bahwa pihaknya belum ada pembahasan.

Baca Selengkapnya

Hasil Proliga 2024 Pekan Keempat: Jakarta Bhayangkara Presisi Bangkit, Kalahkan Jakarta Pertamina Pertamax 3-0

43 menit lalu

Hasil Proliga 2024 Pekan Keempat: Jakarta Bhayangkara Presisi Bangkit, Kalahkan Jakarta Pertamina Pertamax 3-0

Tim bola voli putra Jakarta Bhayangkara Presisi bangkit dan mengalahkan Jakarta Pertamina Pertamax di pekan keempat Proliga 2024.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Anggota DPR Pertanyakan Pabrik Smelter, Identitas Korban Pesawat Jatuh di BSD

50 menit lalu

Terpopuler Bisnis: Anggota DPR Pertanyakan Pabrik Smelter, Identitas Korban Pesawat Jatuh di BSD

Politikus Partai Keadilan Sejahtera Mulyanto meminta pemerintah mengaudit seluruh smelter dan mengevaluasi tata kelola industri ini.

Baca Selengkapnya

Terminal Tirtonadi Jadi Tempat Parkir Bus bagi Rombongan Pengantar Jemaah Haji yang Berwisata ke Solo

50 menit lalu

Terminal Tirtonadi Jadi Tempat Parkir Bus bagi Rombongan Pengantar Jemaah Haji yang Berwisata ke Solo

Rombongan pengantar jemaah haji biasanya melanjutkan berwisata ke Kota Solo, tujuan utamanya Masjid Sheikh Zayed.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Fakta Kerusuhan di Kaledonia Baru, Prancis Tuduh Azerbaijan Campur Tangan

50 menit lalu

Top 3 Dunia: Fakta Kerusuhan di Kaledonia Baru, Prancis Tuduh Azerbaijan Campur Tangan

Top 3 dunia kemarin adalah fakta kerusuhan di Kaledonia Baru, profil wilayah ini hingga Prancis menuduh Azerbaijan sulut kerusuhan.

Baca Selengkapnya