Raja Fahd Wafat

Reporter

Editor

Senin, 1 Agustus 2005 15:04 WIB

TEMPO Interaktif, Riyadh:Raja Arab Saudi, Fahd bin Abdel Aziz, meninggal dunia, Senin (1/8) dini ini lantaran sakit yang dideritanya selama beberapa tahun terakhir. Almarhum yang berusia 84 tahun itu adalah satu dari tujuh putra pendiri Arab Saudi, Raja Abdel-Aziz dari istri tercintanya, Hassa. Pangeran Mahkota Abdullah kini ditunjuk sebagai pengganti, meski secara de facto ia telah memerintah sebagai pemimpin selama Raja Fahd menjalani perawatan. Siaran televisi di Arab Saudi hari ini menghentikan siarannya sementara dan menyiarkan pembacaan ayat-ayat suci Al-Quran untuk mengiringi almarhum. "Sembahyang bagi almarhum Raja Fahd bin Abdel Aziz akan digelar bersamaan dengan salat magrib besok di Masjid Imam Turki bin Abdullah," demikian pernyataan resmi kerajaan yang disampaikan melalui siaran televisi.Raja Fahd dilarikan ke Rumah Sakit King Faisal Specialist sejak akhir Mei. Hasil pemeriksaan medis memperlihatkan dirinya menderita gangguan pernafasan akibat pneumonia. Almarhum lahir pada 1921, dan naik takhta pada 1982, meneruskan pemerintahan dua saudaranya yang terbilang gagal. Keduanya kehilangan kekuasaan akibat kudeta atau dibunuh. Fahd menggantikan Raja Khaled yang hanya memerintah antara tahun 1975 sampai 1982. Raja Khaled menggantikan Raja Faisal yang tewas dibunuh pada tahun 1975. AFP/BBC/Deddy Sinaga

Berita terkait

Sepak Terjang Mendiang Raja Fahd di Pusaran Konflik Timur Tengah

2 Agustus 2023

Sepak Terjang Mendiang Raja Fahd di Pusaran Konflik Timur Tengah

Pada masa kepemimpinan Raja Fahd, terjadi konflik Arab-Israel yang memonopoli diplomasi di Arab Saudi.

Baca Selengkapnya

Hari Ini 18 Tahun Lalu Raja Fahd Berpulang: Pelopor Modernisasi Arab Saudi

1 Agustus 2023

Hari Ini 18 Tahun Lalu Raja Fahd Berpulang: Pelopor Modernisasi Arab Saudi

Menjadi salah satu penguasa Arab Saudi yang dikenal karena kemurahan hati, Fahd dikenang sebagai raja yang memulai modernisasi pendidikan.

Baca Selengkapnya

Pemakaman Umum Al Oud di Riyah, Kuburan Raja-Raja Arab Saudi

26 September 2022

Pemakaman Umum Al Oud di Riyah, Kuburan Raja-Raja Arab Saudi

Kerajaan Inggris punya Westminster Abbey tempat pemakaman raj atau ratu. Sementara, raja-raja Arab Saudi dikuburkan di pemakaman umum Al Oud Riyadh.

Baca Selengkapnya

Mengingat Tragedi Mina 32 Tahun Lalu yang Menewaskan 1.426 Jemaah Haji

9 Juli 2022

Mengingat Tragedi Mina 32 Tahun Lalu yang Menewaskan 1.426 Jemaah Haji

Tragedi Mina tahun 1990 yang menewaskan 1.426 jemaah merupakan salah satu insiden ibadah haji yang paling tragis.

Baca Selengkapnya

Heboh, Tokoh Star Wars Muncul di Sebelah Raja Faisal di PBB

23 September 2017

Heboh, Tokoh Star Wars Muncul di Sebelah Raja Faisal di PBB

Foto bernuansa Star Wars ini muncul di buku teks pelajaran sekolah.

Baca Selengkapnya

Imam Besar Kerajaan Pimpin Salat Jenazah Raja Fahd

2 Agustus 2005

Imam Besar Kerajaan Pimpin Salat Jenazah Raja Fahd

Prosesi pemakaman Raja Fahd akan dimulai dari Rumah Sakit King Faisal Specialist, tempat almarhum menghembuskan nafas terakhirnya kemarin.

Baca Selengkapnya

Charles dan Naruhito Melayat Raja Fahd

2 Agustus 2005

Charles dan Naruhito Melayat Raja Fahd

Pangeran Charles dari Inggris dan Kaisar Naruhito dari Jepang, serta Presiden Prancis Jacques Chirac turut melepas jenazah Raja Fahd bin Abdul Aziz ke pemakaman.

Baca Selengkapnya