Turki Bikin Zona Khusus  

Reporter

Editor

Sabtu, 17 Maret 2012 04:21 WIB

Polisi berjaga di sekitar lokasi ledakan di Istanbul, Turki (1/3). REUTERS/Osman Orsal

TEMPO.CO, Ankara -- Pertempuran masih terjadi di Suriah. Turki kemarin menyebutkan akan menimbang membuat sebuah "zona penyangga" di perbatasan untuk melindungi pengungsi Suriah yang kabur dari pemberontakan berdarah terhadap Presiden Bashar al-Assad.

Revolusi memasuki tahun kedua, pasukan pemerintah bertempur memerangi pemberontak di sedikitnya tiga kawasan di pinggiran Ibu Kota Damaskus. Aktivis oposisi juga mengklaim terjadi baku tembak di beberapa kota.

Selain itu, Assad menghadapi peningkatan isolasi setelah beberapa negara Arab mengumumkan telah menutup kedutaan besarnya di Suriah.

Hampir bersamaan, utusan khusus Perserikatan Bangsa-Bangsa dan Liga Arab untuk Suriah, Kofi Annan, memberikan paparan kepada Dewan Keamanan PBB dalam upaya-upayanya mengakhiri kekerasan. Tapi, sejauh ini, belum ada terobosan apa pun.

Di Ankara, Perdana Menteri Turki Tayiip Erdogan, yang pernah menjadi sekutu dekat Assad, menyebutkan akan menimbang pembuatan sebuah zona penyangga di perbatasan Turki-Suriah. Ankara juga segera mempertimbangkan menarik duta besarnya bila warganya sudah mudik ke Turki.

"Sebuah zona penyangga, zona keamanan, adalah hal-hal yang tengah kami pelajari," kata Erdogan kepada wartawan kemarin. Ditambahkannya, ide-ide lain juga tengah ditimbang.

Lembaga Syrian Observatory for Human Rights melaporkan adanya 45 warga sipil yang tewas dalam beberapa hari terakhir, termasuk 23 mayat yang ditemukan dalam kondisi tangan terikat dan lima tentara desertir.

Pemerintah Suriah berkali-kali menyebutkan mereka memerangi pemberontakan oleh kelompok-kelompok teroris dan militan yang didukung asing. Damaskus juga membantah tuduhan-tuduhan melakukan aksi brutal terhadap warga sipil.

REUTERS | ASIAONE | DWI ARJANTO

Berita terkait

Eks Menteri Turki Dirikan Partai untuk Hadang Erdogan

26 Oktober 2017

Eks Menteri Turki Dirikan Partai untuk Hadang Erdogan

Eks Menteri Dalam Negeri Turki, Meral Aksener dirikan partai baru untuk geser Erdogan dari kursi kepresidenan dalam pemilihan presiden mendatang.

Baca Selengkapnya

Erdogan Ganti Komandan Militer Darat, Udara dan Laut Turki

4 Agustus 2017

Erdogan Ganti Komandan Militer Darat, Udara dan Laut Turki

Perubahan besar di tubuh militer Turki ini dilakukan setelah percobaan kudeta yang gagal lebih dari setahun lalu.

Baca Selengkapnya

Lagi, Turki Perpanjang Masa Darurat untuk Tiga Bulan

18 Juli 2017

Lagi, Turki Perpanjang Masa Darurat untuk Tiga Bulan

Turki memperpanjang masa darurat untuk keempat kalinya

Baca Selengkapnya

Pemerintah Erdogan Tangkap Direktur Amnesty International Turki

7 Juli 2017

Pemerintah Erdogan Tangkap Direktur Amnesty International Turki

Aparat Turki menangkap Direktur Amnesty International Turki, Idil Eser, atas dugaan memiliki hubungan dengan jaringan Fethullah Gulen

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Erdogan Sepakati Kerja Sama Antiteror dan Persenjataan

7 Juli 2017

Jokowi dan Erdogan Sepakati Kerja Sama Antiteror dan Persenjataan

Presiden Erdogan menyambut baik pernyataan Jokowi dan menekankan pentingnya pencegahan limpahan teroris ISIS ke negara lain.

Baca Selengkapnya

Terkait Kudeta Gagal, Turki Adili Jurnalis Kenamaan

19 Juni 2017

Terkait Kudeta Gagal, Turki Adili Jurnalis Kenamaan

Turki mengadili 17 orang yang sebagain besar merupakan jurnalis kenamaan karena dituding terlibat dalam kudeta gagal pada Juli 2016.

Baca Selengkapnya

Paspamres Terancam Ditangkap, Erdogan Kecam Amerika Serikat  

16 Juni 2017

Paspamres Terancam Ditangkap, Erdogan Kecam Amerika Serikat  

Erdogan memprotes Amerika Serikat yang dilaporkan mengeluarkan surat penangkapan terhadap Pasmpamres pelaku pemukulan.

Baca Selengkapnya

Gebuki Demonstran di AS, Paspampres Erdogan Terancam Ditangkap

16 Juni 2017

Gebuki Demonstran di AS, Paspampres Erdogan Terancam Ditangkap

AS mengelurkan surat penangkapan terhadap 12 paspampres Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan karena memukuli demonstran di Washington

Baca Selengkapnya

Terkait Gulen, Penasehat Perdana Menteri Turki Ditahan

3 Juni 2017

Terkait Gulen, Penasehat Perdana Menteri Turki Ditahan

Diduga memiliki hubungan dengan ulama Fethullah Gulen yang didakwa berada di balik kudeta Juli 2016.

Baca Selengkapnya

Setelah Topan Yolanda, Turki Bangun Masjid di Filipina

2 Juni 2017

Setelah Topan Yolanda, Turki Bangun Masjid di Filipina

TDV menghabiskan dana sekitar Rp 13 miliar, termasuk untuk pembangunan masjid di tiga kawasan di Kota Ormoc.

Baca Selengkapnya