130 Jurnalis AS Liput KTT ASEAN

Reporter

Editor

Minggu, 13 November 2011 16:09 WIB

AP/Firdia Lisnawati

TEMPO Interaktif, Nusa Dua - Kepala Pusat Informasi dan Humas Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Gatot S. Dewa Broto mengungkapkan sekitar 130 jurnalis Amerika Serikat telah mendaftar meliput KTT ASEAN dan acara-acara terkait dengan itu lainnya.

Tapi bukan Amerika Serikat jika tak bisa menoleransi satu pun kesalahan yang membuat kerja media mereka dalam menyampaikan pesan presidennya kepada dunia terganggu. Mereka juga ingin memastikan pemimpinnya aman berada di satu tempat.

Untuk memastikan kelancaran kerja media ini, sebuah tim pendahulu telah menemui Tim Kementerian Komunikasi dan Informasi, Jumat 11 November 2011, untuk menanyakan apakah panitia bisa memastikan pesan-pesan pemimpin AS sampai dengan baik kepada dunia.

"Pertanyaan-pertanyaan mereka detail sekali," kata Gatot S. Dewa Broto kepada Antara di Media Centre KTT ASEAN, Nusa Dua, Bali, Minggu 13 November 2011

Gatot menyebutkan, tim pendahulu AS ini menanyakan soal-soal teknis yang terperinci seperti akses satelit untuk kelancaran siaran dan kapasitas bandwidth untuk transmisi konten berita.

"Mereka juga menanyakan apa kami menentukan apa yang boleh dan tidak untuk media. Kami jawab, tidak. Semua mendapatkan akses dan perlakuan sama, termasuk media massa Amerika Serikat," tutur Gatot.

Gatot mengaku memahami pertanyaan bernada menguji kesiapan Indonesia dalam menggelar perhelatan internasional dari tim pendahulu AS itu. Namun dia memastikan permintaan-permintaan itu tak boleh merongrong kerja panitia Indonesia.

Tim pendahulu yang datang di pekan sama dengan datangnya pesawat pengangkut logistik kebutuhan Presiden Barack Obama ini dipimpin oleh Atase Pers Kedubes AS di Jakarta dan pejabat teras Gedung Putih.

WDA | ANT

Berita terkait

5 Negara Terkecil di Asia Tenggara Berdasarkan Luas Wilayah

1 hari lalu

5 Negara Terkecil di Asia Tenggara Berdasarkan Luas Wilayah

ASEAN terdiri dari 11 negara yang berlokasi di Asia Tenggara. Ini dia negara terkecil di Asia Tenggara berdasarkan luas wilayahnya.

Baca Selengkapnya

5 Hal yang Disorot Jokowi saat KTT ASEAN di Australia, Sebut Kampanye Hitam Berdalih Isu Lingkungan

8 Maret 2024

5 Hal yang Disorot Jokowi saat KTT ASEAN di Australia, Sebut Kampanye Hitam Berdalih Isu Lingkungan

Mulai kampanye hitam hingga Palestina, berbagai hal penting turut disorot Presiden Jokowi dalam KTT ASEAN Australia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Serukan Solidaritas dengan Palestina pada KTT ASEAN-Australia

6 Maret 2024

Jokowi Serukan Solidaritas dengan Palestina pada KTT ASEAN-Australia

Jokowi menegaskan solidaritas dengan Palestina serta menyerukan penghentian genosida di Jalur Gaza dalam KTT Khusus ASEAN-Australia

Baca Selengkapnya

Bertemu Albanese, Jokowi Tagih Komitmen Australia Rp 440 T di KTT ASEAN-Australia

6 Maret 2024

Bertemu Albanese, Jokowi Tagih Komitmen Australia Rp 440 T di KTT ASEAN-Australia

Jokowi bertemu Perdana Menteri Anthony Albanese dalam acara KTT ASEAN-Australia di Melbourne. Ia menyinggung soal komitmen investasi Australia.

Baca Selengkapnya

Momen Jokowi Kongko hingga Sesi Foto dengan Para Pemimpin ASEAN - Australia

5 Maret 2024

Momen Jokowi Kongko hingga Sesi Foto dengan Para Pemimpin ASEAN - Australia

Dalam rangkaian resepsi yang digelar PM Australia, Jokowi dan para pemimpin Asia Tenggara lainnya juga menyaksikan pertunjukan tradisional masyarakat adat "Smoking Ceremony" yang dibawakan oleh Wurundjeri First Nation Elders.

Baca Selengkapnya

Jokowi ke KTT ASEAN-Australia, Dorong Kerja Sama Ekonomi hingga Pertahanan yang Dijajaki Prabowo

5 Maret 2024

Jokowi ke KTT ASEAN-Australia, Dorong Kerja Sama Ekonomi hingga Pertahanan yang Dijajaki Prabowo

Jokowi mengatakan akan menggunakan KTT ASEAN - Australia untuk penguatan integrasi ekonomi, transisi energi dan transformasi digital.

Baca Selengkapnya

Raline Shah Berulang Tahun Hari Ini, Simak Perjalanan Akting dan Filmnya

4 Maret 2024

Raline Shah Berulang Tahun Hari Ini, Simak Perjalanan Akting dan Filmnya

Aktris Raline Shah lahir di Jakarta, 4 Maret 1985. Ia merupakan anak pertama dari pasangan Rahmat Shah dan Roseline Abu.

Baca Selengkapnya

Jokowi ke KTT ASEAN-Australia, Akan Dorong Kerja Sama Ekonomi, Transisi Energi dan Transformasi Digital

4 Maret 2024

Jokowi ke KTT ASEAN-Australia, Akan Dorong Kerja Sama Ekonomi, Transisi Energi dan Transformasi Digital

Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada pagi hari ini, Senin, 4 Maret 2024, bertolak ke Melbourne, Australia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Bertolak ke Melbourne untuk KTT Spesial ASEAN - Australia

4 Maret 2024

Jokowi Bertolak ke Melbourne untuk KTT Spesial ASEAN - Australia

PresidenJokowi akan menghadiri peringatan 50 tahun hubungan Blok Asia Tenggara dan Australia.

Baca Selengkapnya

Para Menlu Sepakat Teruskan Hasil Keketuaan RI di KTT ASEAN Laos

30 Januari 2024

Para Menlu Sepakat Teruskan Hasil Keketuaan RI di KTT ASEAN Laos

Para Menlu ASEAN sepakat Laos akan melanjutkan hasil keketuaan Indonesia di KTT ASEAN yang telah dicapai selama 2023.

Baca Selengkapnya