Profil Harvey Ball, Veteran Perang Amerika Pembuat Emoji Senyum Pertama di Dunia

Sabtu, 7 Oktober 2023 20:01 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Dalam berkomunikasi di era digital, emoji menjadi ungkapan yang kerap digunakan untuk menyampaikan ekspresi tertentu. Ada emoji jempol untuk menunjukkan suka, hingga emoji senyum berwarna kuning. Siapa pencipta simbol senyum yang terdapat di semua gawai itu?

Dilansir dari worldsmileday.com, orang yang pertama membuat emoji senyum tersebut adalah Harvey Ball pada tahun 1963. Simbol ini menjadi sangat populer dan mulai digunakan secara komersial oleh banyak orang.

Harvey Ross Ball lahir pada 10 Juli 1921. Dia lahir di Worcester, Massachusetts. Selama masa sekolah di South High School, dia magang di toko cat. Dia kemudian melanjutkan sekolah untuk belajar seni rupa di Worcester Art Museum School.

Dilansir dari legacy.com, Harvey Ball pernah mengikuti Perang Dunia 2 menjadi tentara Amerika Serikat yang bertugas di Asia dan Pasifik. Setelah perang, ia dianugerahi Bintang Perunggu untuk Kepahlawanan selama Pertempuran Okinawa.

Harvey Ball kemudian memutuskan pensiun pada 1979. Sebelum pensiun, pada 1959 ia mendirikan perusahaan bernama Harvey Ball Advertising. Dari perusahaan itulah, emoji senyum yang ikonik tercipta.

Advertising
Advertising

Pada 1963, Harvey mendapat pesanan untuk membuat sketsa digunakan pada kancing dari perusahaan State Mutual Life Insurance Company of Worcester, Massachusetts yang membeli Guarantee Mutual Insurance Company of Ohio.

Awalnya, emoji senyum itu hanya terdiri dari mulut yang menyeringai. Tetapi, Harvey kemudian menambahkan bola mata pada sketsa itu karena khawatir jika hanya mulut nantinya pesan yang tersampaikan akan salah.

Harvey hanya membutuhkan 10 menit untuk menyelesaikan sketsa itu dan dibayar 45 dollar amerika. State Mutual Life Insurance kemudian memproduksi 100 kancing senyum untuk karyawan. Namun, ternyata banyak klien yang meminta dan kemudian perusahaan itu memproduksi 10 ribu kancing.

Setelah itu, emoji senyum semakin populer. Emoji itu digunakan di acara televisi, komik Watchmen, sampai dikomersialisasi oleh raksasa ritel Walmart pada 1996. Hal itu membuat Harvey khawatir. “Smiley telah menjadi begitu dikomersialkan sehingga pesan aslinya untuk menyebarkan niat baik dan keceriaan telah hilang,” kata Harvey Ball

Dari sinilah kemudian Harvey mengumumkan pembentukan World Smile Corporation sekaligus menginisiasi World Smile Day pada 1999. Sayangnya, Harvey Ball meninggal pada tahun 2001 akibat gagal hati. Untuk memperingati warisan dan kontribusi veteran perang itu, didirikan yayasan World Smile Day yang sekarang menjadi sponsor resmi Hari Senyum Sedunia setiap tahunnya.

ANANDA BINTANG l WINDA OKTAVIA

Pilihan Editor: Alasan di Balik Tersenyum yang Bikin Bahagia

Berita terkait

Nonton The Ministry of Ungentlemanly Warfare, Ini Komentar Komunitas Reenactor Indonesia

2 hari lalu

Nonton The Ministry of Ungentlemanly Warfare, Ini Komentar Komunitas Reenactor Indonesia

Screening film The Ministry of Ungentlemanly Warfare dihadiri oleh komunitas Indonesian Reenactors (IDR) yang berseragam ala tentara Inggris dan Nazi.

Baca Selengkapnya

Banyak Veteran Perang AS yang Bunuh Diri, Pemicu Terbesar Masalah Keluarga

6 hari lalu

Banyak Veteran Perang AS yang Bunuh Diri, Pemicu Terbesar Masalah Keluarga

Pemicu depresi dan bunuh diri veteran perang AS beragam, di antaranya lama hidup jauh dari rumah, pasangan, dan anak -- situasi yang membuat stres.

Baca Selengkapnya

Tangga Bersejarah dari Perang Dunia II di Hawaii Dibongkar, Banyak Wisatawan Abaikan Peringatan

6 hari lalu

Tangga Bersejarah dari Perang Dunia II di Hawaii Dibongkar, Banyak Wisatawan Abaikan Peringatan

Haiku Stairs di Hawaii ditutup untuk umum sejak 1987 karena dianggap berbahaya. Namun, banyak wisatawan tetap menaikinya dan mengabaikan peringatan.

Baca Selengkapnya

PBB: Kehancuran Bangunan di Gaza Terburuk Sejak PD II, Butuh Biaya Rekonstruksi Hingga US$40 Miliar

9 hari lalu

PBB: Kehancuran Bangunan di Gaza Terburuk Sejak PD II, Butuh Biaya Rekonstruksi Hingga US$40 Miliar

PBB melaporkan kehancuran perumahan di Gaza akibat serangan brutal Israel sejak 7 Oktober merupakan yang terburuk sejak Perang Dunia II.

Baca Selengkapnya

Ujung Perang Dunia II Eropa: Eva Braun, Istri Adolf Hitler yang Tewas Sehari Setelah Pernikahan

11 hari lalu

Ujung Perang Dunia II Eropa: Eva Braun, Istri Adolf Hitler yang Tewas Sehari Setelah Pernikahan

Bernama lengkap Eva Anna Paula Braun, Braun adalah simpanan yang lalu menjadi istri Adolf Hitler, pemimpin Nazi Jerman di Perang Dunia II.

Baca Selengkapnya

Perang Dunia II: Kilas Balik Kematian Adolf Hitler 79 Tahun Silam

11 hari lalu

Perang Dunia II: Kilas Balik Kematian Adolf Hitler 79 Tahun Silam

Setelah kematian Adolf Hitler, Ibukota Jerman, Berlin, jatuh ke tangan Sekutu pada 7 Mei 1945. Itu menandai akhir dari Perang Dunia II di Eropa.

Baca Selengkapnya

Inggris akan Bangun Tugu Peringatan bagi Tentara Muslim Pahlawan Perang Dunia

13 hari lalu

Inggris akan Bangun Tugu Peringatan bagi Tentara Muslim Pahlawan Perang Dunia

Inggris membangun tugu peringatan perang untuk jutaan tentara Muslim yang bertugas bersama pasukan Inggris dan Persemakmuran selama dua perang dunia

Baca Selengkapnya

Murah Senyum Vs Maskulin, Ternyata Wanita Lebih Tertarik pada Pria Tipe Ini

18 hari lalu

Murah Senyum Vs Maskulin, Ternyata Wanita Lebih Tertarik pada Pria Tipe Ini

Tim peneliti dari Portugal menemukan wanita lebih suka pria yang murah senyum dibanding yang maskulin. Ini alasannya.

Baca Selengkapnya

Joe Biden Klaim Pamannya Dimakan Kanibal di Papua Nugini, Begini Kata PM Marape

20 hari lalu

Joe Biden Klaim Pamannya Dimakan Kanibal di Papua Nugini, Begini Kata PM Marape

Perdana Menteri Papua Nugini James Marape mengatakan negaranya tidak pantas dicap kanibal setelah Presiden AS Joe Biden bercerita tentang pamannya yang tewas di sana pada Mei 1944.

Baca Selengkapnya

1 April Hari Bank Dunia: Begini Sejarah dan Tugasnya, Sri Mulyani Pernah Jadi Direktur World Bank

41 hari lalu

1 April Hari Bank Dunia: Begini Sejarah dan Tugasnya, Sri Mulyani Pernah Jadi Direktur World Bank

Hari Bank Dunia atau World Bank Day diperingati setiap 1 April. Hal ini karena pada tanggal tersebut, organisasi bank dunia atau World Bank didirikan

Baca Selengkapnya