Jeddah Banjir Bandang, Sekolah hingga Bandara Ditutup

Reporter

Tempo.co

Jumat, 25 November 2022 10:18 WIB

Kendaraan alat berat melewati jalanan yang terendam banjir di Jeddah, Arab Saudi, 24 November 2022. Banjir bandang juga mengakibatkan sejumlah penerbangan di bandara internasional King Abdulaziz ditunda dan sekolah-sekolah diliburkan. Saudi Press Agency/Handout via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Banjir bandang terjadi di kota Jeddah, Arab Saudi pada Kamis, 24 November 2022. Dalam rekaman video yang beredar di Twitter, air keruh setinggi dada menghantam lingkungan di kota pelabuhan Jeddah.

Baca: Arab Saudi Bahas Masalah Keamanan dengan Formula 1

Beberapa mobil tampak terangkat oleh air banjir sehingga saling bertabrakan di di sepanjang jalan sempit. Gambar yang diposting ke media sosial menunjukkan mobil-mobil tersapu di sepanjang jalan melalui aliran air yang deras.

Jeddah banjir bandang menyebabkan dua orang tewas. Juru bicara pertahanan sipil Arab Saudi di provinsi Mekkah mengumumkan kematian tersebut di Twitter. Pemerintah meminta warganya agar tetap berada di dalam rumah kecuali untuk keperluan mendesak.

Banjir menyebabkan penerbangan di Bandara Internasional King Abdulaziz ditunda. Sekolah hingga jalan menuju Mekkah yang merupakan kota paling suci Islam ditutup.

Menurut Pusat Meteorologi Nasional Arab Saudi, curah hujan di wilayah selatan Jeddah antara pukul 08.00 dan 14.00 pada hari Kamis, mencapai 179 milimeter. Ini merupakan curah hujan tertinggi yang pernah tercatat. Pada 2009, Arab Saudi juga dilanda banjir dahsyat yang menewaskan puluhan orang.

Advertising
Advertising

Bandara Internasional King Abdulaziz kota menyatakan, karena kondisi cuaca, keberangkatan beberapa penerbangan telah ditunda. Penumpang diminta menghubungi operator untuk jadwal terbaru.

Jeddah, kota berpenduduk sekitar empat juta orang yang terletak dekat Laut Merah, sering disebut sebagai pintu gerbang ke Mekkah. Jutaan orang menunaikan ibadah haji dan umrah setiap tahun di Mekkah.

Hujan badai musim dingin dan banjir terjadi hampir setiap tahun di Jeddah. Penduduk setempat telah lama mengeluhkan buruknya infrastruktur. Banjir menewaskan 123 orang di kota itu pada 2009.

Pada November 2017, polisi Jeddah menerima 11.000 telepon pada suatu pagi setelah hujan deras mengguyur kota tersebut. Tahun lalu, penurunan suhu di Arab Saudi juga mengakibatkan banjir di banyak bagian Jeddah. Warga Saudi membagikan video kondisi cuaca ekstrem di media sosial, seperti yang terjadi kemarin.

Selain di Arab Saudi, banjir bandang juga melanda Uni Emirat Arab. Beberapa penduduk meninggalkan mobil mereka karena pejabat mengeluarkan peringatan akan datangnya badai. Kilat dan guntur menyambar-nyambar sepanjang hari kemarin.

Baca: Bom Bunuh Diri di Jeddah Arab Saudi, Pelaku Tewas dan 3 Polisi Terluka

MIDDLE EAST EYE | MIRROR

Berita terkait

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

3 jam lalu

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

Arab Saudi mengundang pelancong menjelajahi budaya, sejarah, dan petualangan di luar perjalanan keagamaan seperti haji dan umrah.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

6 jam lalu

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

Hari ini, 2 Mei 2011, Osama bin Laden ditembak mati oleh pasukan Amerika. Berikut fakta-fakta Osama bin Laden.

Baca Selengkapnya

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

10 jam lalu

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

Arab Saudi mewajibkan jemaah calon haji memenuhi kriteria vaksinasi dan mendapatkan izin resmi.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

16 jam lalu

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

Arab Saudi menyatakan pihaknya akan memperketat aturan haji tahun ini.

Baca Selengkapnya

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

1 hari lalu

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

Pertemuan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah untuk membahas kemudahan layanan bagi jemaah haji Indonesia.

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

1 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

1 hari lalu

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

Top 3 Dunia, Kongres Amerika Serikat yang berupaya menghasilkan undang-undang agar bisa menghalangi ICC menerbitkan surat penahanan Netanyahu

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

2 hari lalu

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

Arab Saudi akan menindak tegas siapa pun yang melaksanakan ibadah haji tanpa visa resmi.

Baca Selengkapnya

Menlu AS Temui Pangeran MBS di Arab Saudi, Bahas Gencatan Senjata Gaza

2 hari lalu

Menlu AS Temui Pangeran MBS di Arab Saudi, Bahas Gencatan Senjata Gaza

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken terbang ke Riyadh untuk bertemu Pangeran MBS dari Arab Saudi guna membahas perang di Gaza.

Baca Selengkapnya

Ma'ruf Amin Terima Kunjungan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi di Istana Wapres

2 hari lalu

Ma'ruf Amin Terima Kunjungan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi di Istana Wapres

Wakil Presiden Ma'ruf Amin menerima lawatan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah di Istana Wapres.

Baca Selengkapnya