Bagai Bumi dan Langit, Ini Beda Pemakaman Keluarga Kerajaan Inggris dengan Arab Saudi

Sabtu, 24 September 2022 09:15 WIB

Para pelayat mengelilingi makam Raja Arab Saudi Abdullah di pemakaman Al-Oud, Riyadh, Jumat, 23 Januari 2015. REUTERS/Stringer

TEMPO.CO, Jakarta - Awal September lalu, tepatnya Kamis, 8 September 2022, dunia dikejutkan dengan kabar Ratu Elizabeth II Meninggal dunia. Ratu yang telah memimpin Kerajaan Inggris selama 70 tahun ini meninggal pada usia 96 tahun di kediaman musim panasnya di Kastel Balmoral, Skotlandia.

Kendati telah meninggal sejak awal September, jenazah Ratu Elizabeth II baru dimakamkan sekitar 10 hari kemudian. Melalui seremoni kenegaraan dan disaksikan oleh jutaan pasang mata, jenazah Ratu Elizabeth II dimakamkan pada hari Senin, 19 September 2022.

Pemakaman Keluarga Kerajaan Inggris Cenderung Mewah

Berbeda dengan prosesi pemakaman pada umumnya di Indonesia atau negara mayoritas Islam lainnya, jenazah Ratu Elizabeth II tidak langsung dikebumikan di dalam tanah.

Dikutip dari Reuters, jenazah Ratu Elizabeth II menjalani prosesi kebaktian terlebih dahulu di Kapel St. George, Kastel Windsor. Kemudian, peti mati ratu dimasukkan ke semacam brankas kerajaan yang dikenal dengan nama Royal Vault. Dalam brankas ini pula lah, suami Ratu Elizabeth II, yaitu Pangeran Philip, ditempatkan.

Advertising
Advertising

Kendati telah ditempatkan di Royal Vault dan menjalani berbagai prosesi mewah ala kerajaan, beberapa sumber menyebutkan bahwa Royal Vault bukanlah tempat pemberhentian terakhir Ratu Elizabeth II.

Mengutip laman Independent, peti mati Ratu Elizabeth II rencananya akan dipindahkan ke Kapel Memorial Raja George VI di kastil Windsor bersamaan dengan peti mati Pangeran Philip.

Perlu diketahui bahwa bagi seluruh anggota keluarga Kerajaan Inggris biasanya tidak dikebumikan langsung di dalam tanah, tetapi dimasukkan ke dalam peti mati berlapis timah untuk memperlambat proses pembusukan dan disimpan dalam sebuah brankas.

Pemakaman Keluarga Kerajaan Arab Cenderung Sederhana

Apabila dibandingkan dengan pemakaman Raja Arab Saudi Abdullah bin Abdulaziz, proses pemakaman anggota keluarga Kerajaan Inggris tergolong sangat mewah dan cukup panjang.

Dikutip dari Tempo, Raja Abdullah meninggal dunia pada Jumat, 23 Januari 2015 dan segera digantikan oleh adiknya yang menjadi Raja Arab Saudi hingga kini, yaitu Raja Salman bin Abdulaziz.

Walaupun keluarga Kerajaan Saudi Arabia tergolong sebagai penguasa yang kaya mencapai Rp 249,5 triliun waktu itu, prosesi pemakaman Raja Abdullah tergolong sangat sederhana.

Sebelum dikebumikan, jenazah Raja Abdullah dimandikan sebagaimana biasanya sesuai ajaran dan tuntunan agama Islam. Kemudian, jenazahnya dibawa ke Masjid Imam Turki bin Abdullah di Ibu Kota Riyadh untuk prosesi salat jenazah.

Berikutnya, sewaktu pemakaman, jenazah Raja Abdullah hanya dikuburkan di sebuah pemakaman umum Al Oud, Riyadh tanpa nisan sebagai penanda. Bahkan, ketika kabar kematian Raja Abdullah telah tersebar, Kerajaan Arab Saudi tidak memberlakukan masa berkabung secara khusus sebagaimana kematian Ratu Elizabeth II beberapa hari lalu.

"Sesuai tradisi kerajaan, tak ada waktu khusus berkabung. Kantor pemerintahan ditutup di hari libur di akhir pekan, Jumat-Sabtu. Tapi akan tetap dibuka seperti biasa pada Ahad," demikian seperti pemberitaan Telegraph yang dikutip oleh Tempo pada 25 Januari 2015.

ACHMAD HANIF IMADUDDIN

Baca: 6 Fakta Menarik Tentang Kerajaan Inggris: Harta, Tahta, Cinta

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Media AS Sebut Arab Saudi Tangkap Warganya yang Kritik Israel soal Gaza

3 hari lalu

Media AS Sebut Arab Saudi Tangkap Warganya yang Kritik Israel soal Gaza

Menurut media asal AS, Arab Saudi menangkap warganya karena mengkritik Israel di media sosial terkait perang di Gaza.

Baca Selengkapnya

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

4 hari lalu

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

Arab Saudi mengundang pelancong menjelajahi budaya, sejarah, dan petualangan di luar perjalanan keagamaan seperti haji dan umrah.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

4 hari lalu

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

Hari ini, 2 Mei 2011, Osama bin Laden ditembak mati oleh pasukan Amerika. Berikut fakta-fakta Osama bin Laden.

Baca Selengkapnya

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

4 hari lalu

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

Arab Saudi mewajibkan jemaah calon haji memenuhi kriteria vaksinasi dan mendapatkan izin resmi.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

5 hari lalu

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

Arab Saudi menyatakan pihaknya akan memperketat aturan haji tahun ini.

Baca Selengkapnya

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

5 hari lalu

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

Pertemuan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah untuk membahas kemudahan layanan bagi jemaah haji Indonesia.

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

5 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

6 hari lalu

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

Top 3 Dunia, Kongres Amerika Serikat yang berupaya menghasilkan undang-undang agar bisa menghalangi ICC menerbitkan surat penahanan Netanyahu

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

6 hari lalu

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

Arab Saudi akan menindak tegas siapa pun yang melaksanakan ibadah haji tanpa visa resmi.

Baca Selengkapnya

Menlu AS Temui Pangeran MBS di Arab Saudi, Bahas Gencatan Senjata Gaza

6 hari lalu

Menlu AS Temui Pangeran MBS di Arab Saudi, Bahas Gencatan Senjata Gaza

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken terbang ke Riyadh untuk bertemu Pangeran MBS dari Arab Saudi guna membahas perang di Gaza.

Baca Selengkapnya