Duta Besar Rizal Sukma Dapat Penghargaan Menteri Luar Negeri Jepang

Reporter

Tempo.co

Kamis, 24 Maret 2022 09:30 WIB

Rizal Sukma, Duta Besar RI untuk Inggris 2016-2020 dan Senior Research Fellow CSIS, mendapat penghargaan dari Jepang atas upayanya meningatkan hubungan antara Jepang dan Indonesia melalui pertukaran pendapat. Sumber: dokumen KBRI Jepang di Jakarta

TEMPO.CO, Jakarta - Rizal Sukma, Duta Besar RI untuk Inggris periode 2016-2020 dan Senior Research Fellow CSIS mendapat penghargaan dari Menteri Luar Negeri Jepang periode 2021 (Reiwa 3) pada 23 Maret 2022. Rizal dianggap berjasa dalam meningkatkan hubungan Indonesia – Jepang melalui pandangan-pandangannya.

Rizal mengatakan merasa terhormat atas penghargaan yang diterimanya. Dia pun berharap hubungan kedua negara semakin meningkat ke depannya.

Advertising
Advertising

Penghargaan diberikan dalam sebuah seremoni yang diselenggarakan di kediaman Duta Besar Jepang untuk Indonesia Kenji Kanasugi, Rabu, 23 Maret 2022.

Dalam pidatonya, Duta Besar Kanasugi mengatakan Pemerintah Jepang, termasuk Duta Besar-Duta Besar pendahulunya, mendapatkan banyak saran penting dalam upaya peningkatan hubungan antara Jepang dan Indonesia melalui tukar-pendapat dengan Rizal.

Dalam kesempatan itu, Duta Besar Kanasugi meyakinkan pihaknya terus berupaya memperkuat hubungan antar kedua negaranya, terlebih pada tahun ini, Indonesia mengetuai G20. Sedangkan pada awal tahun depan Indonesia akan menjadi ketua ASEAN. Tahun depan juga sekaligus menjadi tahun di mana kedua negara memasuki peringatan 65 tahun hubungan diplomasi.

Rizal mengetuai CSIS periode 2009 sampai 2015. CSIC adalah sebuah lembaga penelitian paling terkemuka dalam bidang hubungan internasional di Indonesia.

Di CSIS, Rizal juga bertugas sebagai penasihat di bidang diplomasi untuk Presiden pada saat pemerintahan Presiden Joko Widodo yang pertama dibentuk pada 2014. Jepang bertukar pendapat secara aktif dengan Rizal mengenai isu keamanan di kawasan dan sektor lainnya.

Rizal juga dianggap berperan penting dalam menyampaikan posisi Jepang secara langsung kepada Presiden RI. Mengingat jasa-jasa tersebut, Rizal dinilai berkontribusi dalam menciptakan hubungan baik antara Jepang dan Indonesia.

Baca juga: UNS Beri Penghargaan ke Sri Mulyani Atas Kebijakan Fiskal Selama Pandemi

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

5 Sinyal Anda Terbuai Hubungan Cinta Baru hingga Kehilangan Akal Sehat

14 jam lalu

5 Sinyal Anda Terbuai Hubungan Cinta Baru hingga Kehilangan Akal Sehat

Meski hubungan cinta baru sering bikin bahagia, terkadang juga bisa membuat orang tenggelam dalam lingkungan tak sehat. Berikut lima sinyalnya.

Baca Selengkapnya

Serial Shogun akan Berlanjut, 2 Musim Tambahan

1 hari lalu

Serial Shogun akan Berlanjut, 2 Musim Tambahan

Serial populer Jepang Shogun akan berlanjut dua musim tambahan

Baca Selengkapnya

Ekonom Sebut Ekonomi Indonesia Terlalu Bergantung pada Sumber Daya Alam

1 hari lalu

Ekonom Sebut Ekonomi Indonesia Terlalu Bergantung pada Sumber Daya Alam

Ekonom Universitas Paramadina Wijayanto Samirin kondisi ekonomi Indonesia dalam masalah karena terlalu tergantung pada sumber daya alam.

Baca Selengkapnya

Mengenal Palme D'Or Penghargaan yang Diterima Meryl Streep

1 hari lalu

Mengenal Palme D'Or Penghargaan yang Diterima Meryl Streep

Palme d'Or merupakan hadiah tertinggi yang diberikan di Festival Film Cannes

Baca Selengkapnya

Profil Meryl Streep, Aktris Senior Penerima Penghargaan Palme d'Or 2024

1 hari lalu

Profil Meryl Streep, Aktris Senior Penerima Penghargaan Palme d'Or 2024

Aktris Meryl Streep menerima penghargaan Palme d'Or di Festival Film Cannes pada Selasa, 14 Mei 2024

Baca Selengkapnya

PBB Sahkan Resolusi Indonesia soal Penanganan Anak yang Terasosiasi Kelompok Teroris

1 hari lalu

PBB Sahkan Resolusi Indonesia soal Penanganan Anak yang Terasosiasi Kelompok Teroris

PBB melalui UNODC mengesahkan resolusi yang diajukan Indonesia mengenai penanganan anak yang terasosiasi dengan kelompok teroris.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Terima Penghargaan Collaborator Network di Mata Lokal Awards 2024

1 hari lalu

Bamsoet Terima Penghargaan Collaborator Network di Mata Lokal Awards 2024

Penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi terhadap berbagai peran Bamsoet dalam memajukan berbagai produk dalam negeri.

Baca Selengkapnya

Cemburu dan Suka Menguntit, Ciri Pasangan Obsesif dan Bikin Tak Nyaman

2 hari lalu

Cemburu dan Suka Menguntit, Ciri Pasangan Obsesif dan Bikin Tak Nyaman

Sikap terlalu berlebihan kepada pasangan bisa berubah menjadi obsesi yang negatif dan justru membuat Anda merasa tidak nyaman.

Baca Selengkapnya

BPJS Ketenagakerjaan Terima Penghargaan Grab

2 hari lalu

BPJS Ketenagakerjaan Terima Penghargaan Grab

BPJS Ketenagakerjaan raih penghargaan Best Nation Wide Collaboration pada ajang Grab Business Forum 2024 yang diselenggarakan oleh Grab Indonesia.

Baca Selengkapnya

Malaysia Tangkap 20 Anggota Jamaah Islamiyah Pascaserangan Kantor Polisi di Johor Bahru

2 hari lalu

Malaysia Tangkap 20 Anggota Jamaah Islamiyah Pascaserangan Kantor Polisi di Johor Bahru

Lebih dari 20 orang yang diyakini anggota kelompok teroris Jamaah Islamiyah (JI) telah ditangkap polisi Malaysia.

Baca Selengkapnya