10 November Tanggal Kelahiran Hachiko, Anjing Setia dari Shibuya Jepang

Reporter

Tempo.co

Rabu, 10 November 2021 15:50 WIB

Patung Anjing Hachiko. flipboard.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kesetiaan kepada tuannya yang sudah meninggal, membuat nama anjing Hachiko dikenal luas oleh publik dunia. Dikutip dari animalwised.com, anjing yang lahir pada 10 November 1923 ini mempunyai kebiasaan menanti kepulangan tuannya, Hidesabur Ueno, di Stasiun Shibuya, Jepang.

Rutinitas ini terus dilakukan oleh anjing lucu itu bahkan setelah pemiliknya meninggal dunia. Kurang lebih selama sembilan tahun, Hachiko menghabiskan waktu di Stasiun Shibuya untuk menunggu Ueno hingga akhir hayatnya.

Hachiko termasuk anjing dengan ras Akita, sebuah ras anjing yang berasal dari pengunungan di utara Jepang. Dilansir dari gogonihon.com, kisah Hachiko dengan pemiliknya, Hidesabur Ueno, bermula pada 1924, ketika professor di Universitas Tokyo itu mengadopsi Hachiko dan membawanya ke tempat tinggalnya di Shibuya, Jepang. Ueno sangat menyayangi Hachiko dan memperlakukan Hachi, panggilan Hachiko, dengan penuh kasih saying. Hubungan keduanya pun semakin menguat dan tidak terpisahkan.

Keduanya bahkan memiliki kebiasaan rutin, dengan Hachiko akan setia menunggu tuannya pulang bekerja di Stasiun Shibuya setiap sore. Sebelum berangkat kerja, Profesor Ueno akan mendatangi Stasiun Shibuya untuk menunggu kereta api sebagai transportasi pulang-pergi bekerja. Namun, dikutip dari livejapan.com, kebiasaan tersebut harus terhenti sebab Profesor Ueno dinyatakan meninggal dunia pada Mei 1925.

Profesor Ueno mengalami pendarahan otak saat tengah memberikan kuliah. Hachiko yang tidak mengetahui apapun, terus kembali setiap hari di Stasiun Shibuya tiap sore untuk menunggu pemiliknya. Setidaknya, Hachiko tetap menunggu pemiliknya kembali selama sembilan tahun, sembilan bulan, lima belas hari.

Advertising
Advertising

Melansir dari livejapan.com, sebagian besar penumpang awalnya mengira bahwa Hachiko hanya berkeliaran di lingkungan stasiun. Akan tetapi, mereka akhirnya menyadari bahwa anjing lucu itu sedang menunggu tuannya. Hal tersebut membuat para pedagang dan penumpang kerap memberikan makan kepada Hachiko.

Akhirnya, di suatu pagi pada 8 Maret 1935, Hachiko ditemukan meninggal saat berusia sebelas tahun. Sebagaimana dikutip dari web.archive.org, Hachiko tewas di sebuah jalan dekat kawasan Shibuya dengan penyebab kematian Hachiko adalah penyakit kanker dan infeksi filaria. Hachiko kemudian dikubur di sebelah makam tuannya, Profesor Ueno, tepatnya di Pemakaman Aoyama, Minato, Tokyo.

NAOMY A. NUGRAHENI

Baca: Senasib Hachiko, Anjing Bolivia ini Setia Menunggu Tuannya yang sudah Meninggal

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Diduga Dibuang di Jalanan Shibuya, Album SEVENTEEN Duduki Puncak Tangga Lagu Jepang

4 hari lalu

Diduga Dibuang di Jalanan Shibuya, Album SEVENTEEN Duduki Puncak Tangga Lagu Jepang

Album SEVENTEEN menduduki peringkat pertama tanggal album utama di Jepang, tapi baru-baru ini viral video album itu dibuang

Baca Selengkapnya

Punya Efek yang Parah, Bisakah Penyakit Lyme Disembuhkan?

6 hari lalu

Punya Efek yang Parah, Bisakah Penyakit Lyme Disembuhkan?

Bisakah penyakit Lyme akibat gigitan serangga disembuhkan? Tentu saja asal tak terlambat diobati karena komplikasinya beragam.

Baca Selengkapnya

Yen Merosot, Kunjungan Wisatawan Asing ke Jepang Makin Tinggi

6 hari lalu

Yen Merosot, Kunjungan Wisatawan Asing ke Jepang Makin Tinggi

Pemerintah Jepang pun optimistis bakal bisa melampaui target 2025 yaitu 32 juta pengunjung asing pada tahun ini.

Baca Selengkapnya

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

7 hari lalu

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

Bark Air merupakan layanan perjalanan udara pertama yang memungkinkan anjing menikmati penerbangan kelas satu.

Baca Selengkapnya

Kenali Gejala Imunodefisiensi yang Mengganggu Kesehatan Anak

9 hari lalu

Kenali Gejala Imunodefisiensi yang Mengganggu Kesehatan Anak

Masyarakat diminta mewaspadai imunodefisiensi pada anak bila ditemui gejala berikut. Simak penjelasan pakar kesehatan anak.

Baca Selengkapnya

Saran Tenaga Medis agar Kebersihan Tangan Selalu Terjaga

12 hari lalu

Saran Tenaga Medis agar Kebersihan Tangan Selalu Terjaga

Menjaga kebersihan tangan merupakan upaya mencegah berbagai penyakit infeksi dan bagian dari cara hidup sehat. Ini cara yang dianjurkan.

Baca Selengkapnya

8 Shopping Street Terbaik untuk Wisata Belanja di Tokyo

12 hari lalu

8 Shopping Street Terbaik untuk Wisata Belanja di Tokyo

Di antara lebih dari 2.400 shotengai atau shopping street di Tokyo, berikut ini yang terbaik untuk wisata belanja

Baca Selengkapnya

Wisata Belanja di Tokyo, 7 Barang Ini Wajib Dibeli

12 hari lalu

Wisata Belanja di Tokyo, 7 Barang Ini Wajib Dibeli

Sebelum merencanakan perjalanan wisata belanja ke Tokyo, ada beberapa hal yang perlu diketahui termasuk barang-barang terbaik yang harus dibeli

Baca Selengkapnya

Punya Gejala Mirip Tipus, Kenali Tanda Demam Berdarah Dengue

13 hari lalu

Punya Gejala Mirip Tipus, Kenali Tanda Demam Berdarah Dengue

Demam Berdarah Dengue (DBD) memiliki gejala yang hampir sama dengan Typhus. Namun keduanya adalah jenis penyakit yang berbeda

Baca Selengkapnya

Ketahui Manfaat dan Risiko Terapi Ikan

15 hari lalu

Ketahui Manfaat dan Risiko Terapi Ikan

Terapi ikan bisa menghilangkan sel kulit mati, namun dapat berbahaya jika kebersihan kolam tidak terjaga.

Baca Selengkapnya