Studi: Kasus Covid-19 pada Usia Muda di Brasil Naik

Sabtu, 24 April 2021 15:00 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Laporan yang dipublikasikan institute biomedis Fiocruz pada Jumat, 23 April 2021, mengungkap anak-anak muda di Brasil yang terinfeksi Covid-19 dan meninggal, pada tahun ini mengalami kenaikan.

Dalam laporan itu disebutkan terjadi kenaikan angka kematian di kalangan usia 20 tahun – 29 tahun sampai lebih dari seribu persen terhitung mulai awal tahun ini sampai pekan pertama April 2021. Berdasarkan studi yang dilakukan, kematian di kalangan usia 30 tahun – 39 tahun naik 819 persen dan 40 tahun – 49 tahun naik sebanyak 933 persen.

Pada tahun ini, Brasil sangat terpukul oleh pandemi Covid-19, menyusul lambannya imunisasi vaksin virus corona, lockdown yang tidak bersifat nasional dan varian baru Covid-19 atau yang dikenal dengan P1.

Petugas kepolisian menyuruh pergi pengunjung yang berada di pantai Copacabana karena wabah pandemik virus corona atau Covid-19 di Rio de Janeiro, Brazil, 22 Maret 2020. Kasus corona di Brazil tembus 1.500 kasus lebih. REUTERS/Pilar Olivares

Menurut Fiocruz, naiknya angka kematian akibat Covid-19 di kalangan anak-anak muda Brasil kemungkinan lantaran relaksasi aturan pencegahan Covid-19 atau kelelahan akibat lockdown, yang membatasi ruang gerak masyarakat.

Advertising
Advertising

“Kebutuhan untuk kembali bekerja ke kantor atau mencari cara untuk bertahan hidup, membuat krisis ekonomi di Brasil memburuk. Begitu pula angka pengangguran di sana, yang mungkin menjadi faktor,” demikian laporan Fiocruz.

Beberapa laporan negara-negara seperti Kanada dan Amerika Serikat, yang juga menghadapi wabah varian baru Covid-19, dilaporkan bahwa anak-anak muda di sana banyak yang dirawat di rumah sakit. Kondisi ini tidak seperti awal-awal pandemi Covid-19, dimana kalangan lansia yang paling terpukul. Varian baru Covid-19 diyakini paling mudah menular.

Riset Fiocruz mengungkap Brasil masih seperti kuburan. Ruang ICU di 14 negara bagian dan distrik federal, 90 persen kapasitasnya penuh. Hanya tujuh negara bagian yang kapasitas ICU-nya sekitar 80 persen – 89 persen.

Baca juga: Hoaks Covid-19, Sebagian Besar Unggahan Misinformasi Ada di Facebook

Sumber: Reuters

Berita terkait

Pecahkan Rekor, Penonton Konser Madonna di Brasil Mencapai 1,6 Juta Orang

13 jam lalu

Pecahkan Rekor, Penonton Konser Madonna di Brasil Mencapai 1,6 Juta Orang

Madonna sukses menggelar konser penutup dari The Celebration Tour di Pantai Copacabana, Brasil, secara gratis dan terbuka untuk umum.

Baca Selengkapnya

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

1 hari lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Badai di Rio Grande do Sul Brasil Menewaskan 55 Orang dan Puluhan Korban Hilang

1 hari lalu

Badai di Rio Grande do Sul Brasil Menewaskan 55 Orang dan Puluhan Korban Hilang

Hujan lebat di Rio Grande do Sul, Brasil telah menewaskan setidaknya 55 orang tewas dan 74 orang masih dinyatakan hilang.

Baca Selengkapnya

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

2 hari lalu

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

Sebanyak 39 orang tewas dan 68 lainnya belum ditemukan akibat hujan lebat dan banjir yang melanda Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

3 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

3 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

3 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

3 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

4 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Aksi Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika, Columbia University Lockdown Kampus

5 hari lalu

Aksi Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika, Columbia University Lockdown Kampus

Mahasiswa pindah dari tenda dan duduki Hamilton Hall. Kampus mulai menskors sebagian pengunjuk rasa pro Palestina dan mengancam memecat yang lain.

Baca Selengkapnya