USAID Kucurkan Bantuan Pembangunan Rp 9.5 triliun untuk Indonesia

Reporter

Tempo.co

Editor

Budi Riza

Jumat, 24 Juli 2020 17:09 WIB

Ilustrasi mata uang dolar Amerika. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Pembangunan Internasional Amerika Serikat atau USAID dan kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional atau Bappenas menyepakati kerangka kerja sama pembangunan bilateral senilai sekitar US$650 juta atau sekitar Rp9.5 triliun untuk lima tahun termasuk untuk penanganan pandemi Covid-19.

Program ini untuk mengentaskan kemiskinan ekstrim dan memperkuat kemandirian Indonesia.

“USAID terus bekerja sama dengan mitra di Indonesia untuk mewujudkan tujuan utama pembangunan,” begitu pernyataan dari Ryan Washburn, direktur USAID, dalam rilis yang diterima Tempo pada Jumat, 24 Juli 2020.

Dana bantuan ini bisa digunakan untuk peningkatan program layanan kesehatan masyarakat.

Ini menjadi tonggak baru sejarah kerja sama antara USAID dan Indonesia untuk memperkuat kemitraan jangka panjang.

Advertising
Advertising

“USAID bekerja sama dengan pemerintah dan masyarakat Indonesia untuk memperkuat demokrasi yang adil dan bertanggung jawab,” begitu pernyataan dalam rilis ini.

USAID juga berharap pemerintah Indonesia memperluas layanan dasar publik, dan meningkatkan kesejahteraan serta keamanan kedua negara.

Poin ini tercantum dalam visi pembangunan Indonesia yang dijabarkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Indonesia.

Pemerintah Amerika Serikat telah menginvestasikan lebih dari US$5 miliar atau sekitar Rp61 triliun dalam bentuk bantuan pembangunan selama 20 tahun terakhir.

Sebanyak satu miliar atau sekitar Rp14 triliun untuk peningkatan layanan kesehatan publik.

Program kerja sama ini bergulir sejak 1950 dalam bentuk peningkatan bidang pendidikan, kesehatan, tata kelola pemerintahan, kesetaraan gender, pertumbuhan ekonomi, dan lingkungan hidup.

“Kerja sama penting ini telah mengubah keluarga dan masyarakat Indonesia selama beberapa generasi, memastikan kesehatan dan kesejahteraan berkelanjutan,” begitu pernyataan dalam rilis ini.

Kerja sama USAID dan pemerintah Indonesia ini hanya sebagian dari sejumlah kegiatan yang digelar Kedutaan Besar AS di sini.

“Ini menunjukkan luasnya kemitraan strategis Amerika Serikat dan Indonesia,” begitu pernyataan dari USAID.

Berita terkait

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

10 jam lalu

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa

Baca Selengkapnya

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

15 jam lalu

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.

Baca Selengkapnya

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

6 hari lalu

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

Selain musim libur panjang Idul Fitri, April juga tengah musim pancaroba dan dapat menjadi ancaman bagi kesehatan. Berikut pesan PB IDI.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

8 hari lalu

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya

Gerhana Matahari Total Dirayakan Besar-besaran di Amerika Utara

9 hari lalu

Gerhana Matahari Total Dirayakan Besar-besaran di Amerika Utara

Perayaan gerhana matahari di Amerika Utara dilakukan besar-besaran. Ada pesta pernikahan hingga pertunjukan musik.

Baca Selengkapnya

Perburuan Korona Saat Gerhana Matahari Total Hari Ini Kerahkan Pesawat Jet NASA

10 hari lalu

Perburuan Korona Saat Gerhana Matahari Total Hari Ini Kerahkan Pesawat Jet NASA

Para peneliti matahari telah menunggu bertahun-tahun untuk momen 4 menit gerhana matahari total di Amerika pada Senin pagi-siang ini waktu setempat.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: H-4 Lebaran Penumpang di 20 Bandara AP II Melonjak 15 Persen, Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19

11 hari lalu

Terpopuler: H-4 Lebaran Penumpang di 20 Bandara AP II Melonjak 15 Persen, Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19

AP II mencatat jumlah penumpang pesawat angkutan Lebaran 2024 di 20 bandara yang dikelola perusahaan meningkat sekitar 15 persen.

Baca Selengkapnya

Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19, Tak Bayar Gaji sejak Januari

11 hari lalu

Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19, Tak Bayar Gaji sejak Januari

Indofarma ambruk karena salah perhitungan kapan pandemi COvid-19 berakhir, sehingga banyak obat sakit akibat virus corona tak terjual

Baca Selengkapnya

Epidemiolog: Kasus Flu Singapura Bisa Bertambah Karena Idul Fitri dan Mudik Lebaran

13 hari lalu

Epidemiolog: Kasus Flu Singapura Bisa Bertambah Karena Idul Fitri dan Mudik Lebaran

Jumlah kasus flu Singapura bisa bertambah lagi seiring momentum Idul Fitri dan mudik Lebaran yang membuat intensitas pertemuan di masyarakat meninggi.

Baca Selengkapnya

Tak Disediakan Vaksinasi Meski Flu Singapura Merebak, Ini Penjelasan IDAI

13 hari lalu

Tak Disediakan Vaksinasi Meski Flu Singapura Merebak, Ini Penjelasan IDAI

Vaksin untuk menangkal penyebaran flu Singapura belum ada di Indonesia, padahal tingkat penyebaran dan infeksinya cukup signifikan mengalami lonjakan.

Baca Selengkapnya