Infeksi Virus Corona Terus Bertambah, Sekitar 219 Ribu Kasus

Reporter

Tempo.co

Editor

Budi Riza

Kamis, 19 Maret 2020 16:01 WIB

Suasana restoran di kawasan Kunming, Provinsi Yunnan, Cina, 15 Maret 2020. Pemerintah Kota Kunming telah mengizinkan restoran-restoran untuk kembali buka setelah beberapa waktu tutup akibat penyebaran virus Corona di wilayah tersebut. Xinhua/Ding Yiquan

TEMPO.CO, Washington – Jumlah kasus infeksi virus Corona secara global tercatat melebihi 218.800 kasus hingga Rabu, 18 Maret 2020. Angka ini melonjak drastis dari sehari sebelumnya yang tercatat sekitar 200 ribu kasus.

John Hopkins University mecatat data perkembangan wabah virus Corona ini dari lembaga kesehatan dunia atau WHO dan beberapa sumber tambahan.

“Jumlah korban tewas secara global sekitar 8.800,” begitu dilansir CNN pada Kamis, 19 Maret 2020.

Pemerintah Cina, misalnya, melaporkan adanya 34 kasus infeksi baru, yang semuanya berasal dari pendatang. Ini pertama kalinya Cina mencatat nol kasus untuk penyebaran virus dalam negeri.

Cina memiliki total 80.928 kasus dan 3.245 kasus meninggal. Sebanyak 70.420 orang pasien berhasil sembuh.

Advertising
Advertising

Sedangkan Italia, yang menjadi pusat penyebaran wabah virus Corona di Eropa, mencatat lonjakan kasus sebanyak 4.207 kasus dalam 24 jam. Ini membuat total kasus infeksi virus Corona di Italia mencapai 35.713 kasus. Sebanyak 2.978 orang meninggal akibat sakit radang paru-paru akibat wabah ini.

Sedangkan Iran menyatakan ada 147 orang meninggal dunia akibat infeksi virus Corona pada Rabu. Ini membuat total korban meninggal akibat infeksi virus ini mencapai 1.135 orang.

Jumlah infeksi baru tercatat 1.192 orang dengan total korban terinfeksi sebanyak 17.361 orang. Iran menjadi pusat penyebaran virus Corona di Timur Tengah.

Negara di Amerika Latin seperti El Salvador mencatat satu kasus infeksi baru virus Corona. Presiden Nayib Bukele mengatakan satu pasien ini merupakan warga El Salvador yang baru saja mengunjungi Italai dan masuk ke negaranya lewat jalur tidak resmi.

Fiji juga melaporkan satu kasus infeksi virus Corona namun ini masih dalam dugaan dan membutuhkan waktu beberapa hari untuk mengonfirmasinya.

Berita terkait

Xiaomi 15 Diperkirakan Rilis Oktober Seperti Halnya Xiaomi 14 Tahun Lalu

7 jam lalu

Xiaomi 15 Diperkirakan Rilis Oktober Seperti Halnya Xiaomi 14 Tahun Lalu

Analis teknologi memperkirakan Xiaomi 15 bakal menyerupai generasi sebelumnya ihwal jadwal rilis dan tenggat distribusi.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Sebut Industri Nikel Merugikan Indonesia, Perkirakan 90 Persen Keuntungan Dinikmati Cina

8 jam lalu

Faisal Basri Sebut Industri Nikel Merugikan Indonesia, Perkirakan 90 Persen Keuntungan Dinikmati Cina

Faisal Basri menyebut industrialisasi nikel lebih memberikan keuntungan kepada investor asing tanpa memerhatikan kerugian bagi Indonesia

Baca Selengkapnya

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

21 jam lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

22 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

Indonesia harus mengakui keunggulan Cina dengan agregat skor 1-3 dalam partai final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

23 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

Jonatan Christie mampu menyudahi perlawanan sengit Li Shi Feng dalam duel tiga game di laga ketiga final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

23 jam lalu

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

Fajar / Rian mengungkapkan keunggulan lawan yang membuat mereka kalah di pertandingan final Piala Thomas 2024, Minggu, 5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Destinasi Wisata di Chengdu yang jadi Tuan Rumah Piala Thomas dan Uber 2024

1 hari lalu

Destinasi Wisata di Chengdu yang jadi Tuan Rumah Piala Thomas dan Uber 2024

Salah satu destinasi wisata utama untuk dikunjungi adalah Pasar Malam Chengdu.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

Fajar / Rian gagal menyamakan kedudukan untuk Indonesia usai dikalahkan pasangan Cina Liang / Wang pada final Piala Thomas 2024 lewat tiga game.

Baca Selengkapnya

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

1 hari lalu

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan penyebab kekalahannya atas Shi Yu Qi di final Piala Thomas 2024 saat Indonesia menghadapi Cina.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Dibungkam Shi Yu Qi, Indonesia Teringgal 0-1 dari Cina

1 hari lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Dibungkam Shi Yu Qi, Indonesia Teringgal 0-1 dari Cina

Anthony Sinisuka Ginting tak mampu berbuat banyak dalam laga perdana final Piala Thomas 2024 melawan tunggal pertama Cina, Shi Yu Qi.

Baca Selengkapnya