Pemerintah Cina Diduga Tolak Upaya Carrie Lam Soal Hong Kong

Reporter

Tempo.co

Editor

Budi Riza

Jumat, 30 Agustus 2019 18:01 WIB

Ratusan pengunjuk rasa turun ke jalan saat melakukan aksi protes dugaan kekerasan seksual oleh petugas polisi saat penahanan para demonstran di Hong Kong, 28 Agustus 2019. REUTERS/Kai Pfaffenbach

TEMPO.CO, Hong Kong – Pemerintah Cina dikabarkan menolak rencana pemerintah Hong Kong untuk menarik pembahasan amandemen legislasi ekstradisi, yang menjadi tuntutan demonstrasi besar-besaran.

Ini terjadi saat Kepala Eksekutif Hong Kong, Carrie Lam, menyerahkan laporan kepada Beijing mengenai lima tuntutan inti demonstran. Ini termasuk tuntutan agar pemerintah Hong Kong menghentikan pembahasan legislasi ekstradisi untuk menurunkan ketegangan.

“Namun, pemerintah Cina menolak proposal Lam untuk menarik legislasi ekstradisi dan memerintahkannya untuk tidak menyerah kepada tuntutan demonstran,” kata tiga orang sumber di pemerintah seperti dilansir Channel News Asia dengan mengutip Reuters pada Jumat, 30 Agustus 2019.

Banyak kalangan menduga soal keterlibatan Beijing dalam penanganan pemerintah Hong Kong untuk mengatasi demonstrasi besar-besaran, yang mengguncang pusat industri keuangan itu sejak Juni 2019.

Ini juga terindikasi dari pernyataan keras pejabat Cina di media resmi Cina bahwa isu ini terkait kedaulatan negara dan tujuan radikal dari demonstran.

Advertising
Advertising

Penolakan Beijing terhadap proposal Lam untuk menyelesaikan krisis ini menunjukkan bukti kongkrit upaya kontrol pemerintah Cina terhadap pemerintah Hong Kong dalam merespon demonstrasi besar-besaran.

Pernyataan pemerintah Cina secara eksplisit mengecam demonstrasi ini dan menuding ada kekuatan asing mengompori demonstrasi ini. Kemenlu Cina berulang kali mengritik AS dan Inggris serta negara lain agar tidak campur tangan terhadap urusan internal Hong Kong.

Penolakan warga terhadap legislasi ekstradisi itu berlanjut dalam berbagai unjuk rasa dan kerap berakhir dengan bentrok fisik dengan polisi. Dalam sebuah insiden di stasiun Yuen Long, sekelompok preman asal Cina diduga menyerang warga dan demonstran anti-pemerintah.

Berita terkait

Jokowi Sebut Impor Produk Elektronik Bikin Defisit hingga Rp 30 Triliun Lebih

3 jam lalu

Jokowi Sebut Impor Produk Elektronik Bikin Defisit hingga Rp 30 Triliun Lebih

Jokowi menyayangkan perangkat teknologi dan alat komunikasi yang digunakan di Tanah Air saat ini masih didominasi oleh barang-barang impor.

Baca Selengkapnya

Xiaomi 15 Diperkirakan Rilis Oktober Seperti Halnya Xiaomi 14 Tahun Lalu

1 hari lalu

Xiaomi 15 Diperkirakan Rilis Oktober Seperti Halnya Xiaomi 14 Tahun Lalu

Analis teknologi memperkirakan Xiaomi 15 bakal menyerupai generasi sebelumnya ihwal jadwal rilis dan tenggat distribusi.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Sebut Industri Nikel Merugikan Indonesia, Perkirakan 90 Persen Keuntungan Dinikmati Cina

1 hari lalu

Faisal Basri Sebut Industri Nikel Merugikan Indonesia, Perkirakan 90 Persen Keuntungan Dinikmati Cina

Faisal Basri menyebut industrialisasi nikel lebih memberikan keuntungan kepada investor asing tanpa memerhatikan kerugian bagi Indonesia

Baca Selengkapnya

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

1 hari lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

1 hari lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

Indonesia harus mengakui keunggulan Cina dengan agregat skor 1-3 dalam partai final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

1 hari lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

Jonatan Christie mampu menyudahi perlawanan sengit Li Shi Feng dalam duel tiga game di laga ketiga final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

1 hari lalu

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

Fajar / Rian mengungkapkan keunggulan lawan yang membuat mereka kalah di pertandingan final Piala Thomas 2024, Minggu, 5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Destinasi Wisata di Chengdu yang jadi Tuan Rumah Piala Thomas dan Uber 2024

1 hari lalu

Destinasi Wisata di Chengdu yang jadi Tuan Rumah Piala Thomas dan Uber 2024

Salah satu destinasi wisata utama untuk dikunjungi adalah Pasar Malam Chengdu.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

Fajar / Rian gagal menyamakan kedudukan untuk Indonesia usai dikalahkan pasangan Cina Liang / Wang pada final Piala Thomas 2024 lewat tiga game.

Baca Selengkapnya

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

1 hari lalu

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan penyebab kekalahannya atas Shi Yu Qi di final Piala Thomas 2024 saat Indonesia menghadapi Cina.

Baca Selengkapnya