Banyak Konflik, Forum Wasatyyat Islam Penting

Reporter

Tempo.co

Rabu, 2 Mei 2018 09:56 WIB

Presiden Joko Widodo membuka acara forum 'high level consultation of world muslim scholars on wasatyyat Islam' di Bogor, 1 Mei 2018. Ini adalah sebuah forum tukar fikiran para ulama, yang diikuti ulama dari 36 negara. Sumber: TEMPO/Suci Sekarwati

TEMPO.CO, Jakarta - Forum 'high level consultation of world muslim scholars on wasatyyat Islam' yang diselenggarakan pemerintah Indonesia di Bogor, Jawa Barat, disebut Wakil Presiden Iran urusan perempuan dan keluarga, Masoumeh Ebtekar, sangat penting. Sebab konflik antar negara-negara Islam dan kawasan sudah terlalu banyak dan menyebabkan umat Islam menderita.

“Mengenai wasatyyat Islam atau Islam moderat, saya rasa kita harus menjadi sebuah umat yang bisa bersikap adil. Hal ini pun merupakan ajaran Rasul, yang telah meminta kita untuk menciptakan perdamaian melalui sikap persaudaraan,” kata Ebtekar, Selasa, 1 Mei 2018.

Baca: Indonesia-Iran Rancang Kerja Sama Nuklir, Ini Skenarionya

Imam Besar Al Azhar, Ahmad Muhammad Ath-Thayeb (kiri), disaksikan Presiden Jokowi (tengah) dan Utusan Khusus Presiden RI untuk Dialog dan Kerja Sama Antaragama dan Peradaban (UKP-DKAAP) Din Syamsuddin (kanan) menyampaikan paparan ketika pembukaan KTT tentang Wasathiyah Islam di Istana Bogor, 1 Mei 2018. ANTARA/Wahyu Putro A

Menurut Ebtekar, melalui forum yang diselenggarakan sejak 1 Mei 2018 sampai 3 Mei 2018, pihaknya berharap forum ini bisa menciptakan lebih banyak sikap saling pengertian dan dialog. Bukan hanya itu, Ebtekar pun ingin forum ini menjadi jalan menciptakan kesadaran antar masyarakat.

Advertising
Advertising

Baca: Indonesia dan Iran Dorong Solusi Damai di Suriah

“Dalam forum ini kita duduk bersama dan mempelajari secara mendalam masalah-masalah tertentu. Ketika saya mendengar pidato Imam Besar Al Azhar, secara mental pidato ini membawa kedekatan mental kami untuk saling memahami apa yang sedang terjadi di belahan dunia Islam,” ujarnya.

Ebtekar sangat yakin, forum 'high level consultation of world muslim scholars on wasatyyat Islam' bisa membantu para ulama dalam menerapkan kebijakan dan saling bekerja sama untuk bersama-sama mencegah ketidak adilan di dunia Islam. Konflik di negara Islam yang menjadi sorotan, diantaranya perang Yaman, perang sipil Suriah hingga ketegangan Israel-Palestina yang masih berlarut-larut. Konflik tersebut telah membuat umat Islam di negara-negara tersebut dan kawasan, menderita.

Berita terkait

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

3 hari lalu

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

Menteri Luar Negeri Hossein Amirabdollahian mengatakan Iran telah membebaskan awak kapal MSC Aries yang terafiliasi dengan Israel, setelah sempat disita di dekat Selat Hormuz.

Baca Selengkapnya

Lima Perusahaan AS Kena Sanksi Iran karena Terlibat Genosida Gaza

3 hari lalu

Lima Perusahaan AS Kena Sanksi Iran karena Terlibat Genosida Gaza

Iran memberikan sanksi kepada perusahaan-perusahaan AS, individu-individu, yang terlibat dalam genosida di Gaza

Baca Selengkapnya

5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

6 hari lalu

5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

Daftar negara dengan mata uang terlemah menjadi perhatian utama bagi para pengamat ekonomi dan pelaku pasar.

Baca Selengkapnya

Indonesia - Iran Jalin Kerjasama Teknologi Pertanian

6 hari lalu

Indonesia - Iran Jalin Kerjasama Teknologi Pertanian

Iran akan mendorong pertukaran ekspor impor pada subsektor hortikultura khususnya yang berkaitan dengan buah-buahan

Baca Selengkapnya

Fakta Uzbekistan, Negara Asal Imam Bukhari yang Pernah Dicengkram Uni Soviet

7 hari lalu

Fakta Uzbekistan, Negara Asal Imam Bukhari yang Pernah Dicengkram Uni Soviet

Uzbekistan, tempat kelahiran Imam Bukhari, seorang periwayat hadis yang dihormati.

Baca Selengkapnya

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

8 hari lalu

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

Iran mengatakan akan membebaskan awak kapal berbendera Portugal yang disita pasukannya bulan ini.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

8 hari lalu

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 27 April 2024 diawali oleh berita soal lima sumber kekayaan negara Iran, yang sedang menghadapi ketegangan dengan Israel

Baca Selengkapnya

5 Sumber Kekayaan Negara Iran, Ada Gas Alam Hingga Saffron

9 hari lalu

5 Sumber Kekayaan Negara Iran, Ada Gas Alam Hingga Saffron

Iran dikenal memiliki sumber daya alam dan potensi kekayaan yang tinggi. Termasuk saffron, apakah itu?

Baca Selengkapnya

Saat Iran Serang Israel, Begini Pertempuran yang Terjadi di Udara dan Antariksa

11 hari lalu

Saat Iran Serang Israel, Begini Pertempuran yang Terjadi di Udara dan Antariksa

Jet tempur AS, Prancis, Inggris,dan Yordania ikut turun laga pada malam Iran menyerang Israel secara langsung dan keras.

Baca Selengkapnya

Rusia Siap Pasok Pesawat Tempur Sukhoi Jika Indonesia Berminat

11 hari lalu

Rusia Siap Pasok Pesawat Tempur Sukhoi Jika Indonesia Berminat

Kedubes Rusia mengatakan Moskow siap memasok pesawat tempur Sukhoi jika ada minat dari Jakarta.

Baca Selengkapnya