Raja Salman Besok Resmikan Disney Land ala Arab Saudi

Selasa, 24 April 2018 15:33 WIB

Qiddiya, Disney Land Versi Arab Saudi

TEMPO.CO, Jakarta - Raja Salman akan meresmikan pembangunan kota impian mirip Disney Land di dekat ibukota Arab Saudi. Pembangunan taman hiburan itu merupakan bagian dari serangkaian mega proyek dalam upaya negara itu menciptakan lebih banyak sumber penghasilan utama.

Baca: Liburan ke Maroko, Raja Salman Habiskan Duit Rp 1,3 Triliun

Penjaga Dua Masjid Suci, Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud akan meresmikan kota hiburan Qiddiya pada Rabu, 25 April 2018. Upacara letak batu pertama akan dihadiri oleh sejumlah pejabat Arab Saudi dan internasional, serta sejumlah pembuat keputusan, investor besar dan perwakilan dari perusahaan regional dan internasional.

Fase pertama pembangunan kota impian mirip Disney Land itu dijadwalkan rampung pada tahun 2022.

Baca: Menikmati Kopi Arab Saudi ala Raja Salman

Menurut Sekretaris Jenderal Yayasan Dewan Proyek Qiddiya dari Dana Investasi Publik (PIF), Fahd bin Abdullah Tounsi, kota hiburan itu akan dibangun di atas lahan seluas 334 kilometer persegi di Qiddiya, sekitar 40 kilometer barat ibukota, Riyadh.

"Fasilitas ini menyoroti kerja keras mengembangkan sejumlah proyek raksasa untuk terus meningkatkan pertumbuhan ekonomi langsung dan tidak langsung," kata Tounsi, seperti dilansir kantor berita Arab Saudi SPA pada Selasa, 24 April 2018.

Advertising
Advertising

Tounsi menambahkan kota hiburan itu akan menyaingi Disney Land, termasuk taman hiburan kelas atas, fasilitas olahraga otomotif dan taman safari.

Baca: Kisah Jurnalis Arab Menyusuri Wisata Raja Salman di Indonesia

Chief Executive Qiddiya, Michael Reininger mengatakan proyek ini bertujuan menarik investor asing terutama di sektor hiburan dan lainnya, tanpa mengungkapkan total biaya konstruksi.

Proyek ini adalah bagian dari gagasan Putra Raja Salman, Mohammed bin Salman, seorang agen perubahan liberal yang merupakan arsitek utama dari program reformasi "Visi 2030" Arab Saudi.

SPA|ARAB NEWS|ZEE NEWS

Berita terkait

Keras, Arab Saudi Ultimatum Israel Agar Tak Serang Rafah

1 jam lalu

Keras, Arab Saudi Ultimatum Israel Agar Tak Serang Rafah

Arab Saudi menekan Israel agar tak menyerang Rafah.

Baca Selengkapnya

Media AS Sebut Arab Saudi Tangkap Warganya yang Kritik Israel soal Gaza

3 hari lalu

Media AS Sebut Arab Saudi Tangkap Warganya yang Kritik Israel soal Gaza

Menurut media asal AS, Arab Saudi menangkap warganya karena mengkritik Israel di media sosial terkait perang di Gaza.

Baca Selengkapnya

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

4 hari lalu

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

Arab Saudi mengundang pelancong menjelajahi budaya, sejarah, dan petualangan di luar perjalanan keagamaan seperti haji dan umrah.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

4 hari lalu

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

Hari ini, 2 Mei 2011, Osama bin Laden ditembak mati oleh pasukan Amerika. Berikut fakta-fakta Osama bin Laden.

Baca Selengkapnya

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

5 hari lalu

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

Arab Saudi mewajibkan jemaah calon haji memenuhi kriteria vaksinasi dan mendapatkan izin resmi.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

5 hari lalu

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

Arab Saudi menyatakan pihaknya akan memperketat aturan haji tahun ini.

Baca Selengkapnya

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

6 hari lalu

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

Pertemuan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah untuk membahas kemudahan layanan bagi jemaah haji Indonesia.

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

6 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

6 hari lalu

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

Top 3 Dunia, Kongres Amerika Serikat yang berupaya menghasilkan undang-undang agar bisa menghalangi ICC menerbitkan surat penahanan Netanyahu

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

6 hari lalu

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

Arab Saudi akan menindak tegas siapa pun yang melaksanakan ibadah haji tanpa visa resmi.

Baca Selengkapnya