200 Orang Berpesta Atas Kematian Margaret Thatcher

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Selasa, 9 April 2013 10:43 WIB

Seorang wanita membawa poster dan sekotak susu untuk merayakan meninggalnya mantan Perdana Menteri Inggris Margaret Thatcher di Brixton, London, Inggris, Senin (8/4). Margaret Thatcher, sang "Wanita Besi" yang mengubah Inggris dan menginspirasi kaum konservatif di seluruh dunia dengan memimpin negara secara radikal selama 11 tahun masa kepemimpinannya meninggal dunia pada hari Senin karena stroke pada usia 87 tahun. REUTERS/Olivia Harris

TEMPO.CO, London - Mantan Perdana Menteri Inggris Margaret Thatcher wafat pada usia 87 tahun, Senin, 8 April 2013. Kepergian Iron Lady itu membuat Inggris merasa kehilangan. Setidaknya begitulah klaim dari Perdana Menteri Inggris David Cameron. Kata Cameron, "Kita kehilangan pemimpin besar, perdana menteri hebat, tokoh Inggris besar."

Tapi, di belahan Inggris lain, tepatnya di Brixton, London Selatan, pesta kematian Thatcher digelar. Setidaknya 200 orang menari conga dan menenggak sampanye. Mereka pun berteriak, "Maggie, Maggie, Maggie, mati, mati, mati!"

Tak hanya itu, mereka juga membawa pelbagai spanduk. Tulisannya: bersukacitalah, Thatcher sudah mati. Pesta kematian Thatcher juga digelar di Glasgow, dan selanjutnya di Bristol, Liverpool, Newcastle, serta Manchester. Beberapa delegasi konferensi National Union of Students di Sheffield bersorak dan bertepuk tangan ketika mendapat kabar kematian Thatcher.

"Mereka yang merayakan kepergian Thatcher berusia terlalu muda untuk mengingat Thatcher sebagai perdana menteri," tulis Mail Online, Selasa, 9 April 2013.

Melalui Twitter, lawan politik Thatcher, Derek Hatton, menunjukkan ketidaksukaannya kepada mantan perdana menteri itu. Kata Hatton, "Masalahnya bukan tentang apakah dia sekarang sudah meninggal, tapi untuk kepentingan jutaan orang, aku menyesal dia pernah lahir," ujar Hatton yang pernah menjabat sebagai Kepala Deputi Dewan Kota Liverpool pada 1980.

Di tempat berbeda, Sekretaris Jenderal National Union of Mineworkers, Chris Kitchen, bersuara tak berbeda jauh dengan Hatton. Bahkan ia mengaku telah lama menanti kabar kematian Thatcher. "Dan saya tidak akan menumpahkan air mata untuk dia," ujar Kitchen.

MAIL ONLINE | CORNILA

Topik terhangat:
Partai Demokrat
| Agus Martowardojo | Serangan Penjara Sleman | Harta Djoko Susilo | Nasib Anas

Berita terpopuler lainnya:
3 Fakta Kapolda DIY Kontak Pangdam Sebelum Insiden

SBY: SMS Saya ke Anas Tidak Dibalas

Kisah Penjaga Mayat yang Memandikan Nurdin M Top

SBY Sudah Menduga Penyerang Cebongan Kopassus

SBY: Kami Menyayangi Anas Urbaningrum

Agustus, SBY Bakal Ganti Kapolri dan Panglima TNI

Berita terkait

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, akan Dimakamkan di Sleman

5 hari lalu

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, akan Dimakamkan di Sleman

Penyair Joko Pinurbo meninggal pada usia 61 tahun karena sakit.

Baca Selengkapnya

Solihin GP Wafat, Pj Wali Kota Bandung Kenang Kiprah Mang Ihin Atasi Krisis Pangan Lewat Gogo Rancah

58 hari lalu

Solihin GP Wafat, Pj Wali Kota Bandung Kenang Kiprah Mang Ihin Atasi Krisis Pangan Lewat Gogo Rancah

Tokoh Jawa Barat Solihin GP yang akrab disapa Mang Ihin itu meninggal saat perawatan di Rumah Sakit Advent Bandung.

Baca Selengkapnya

Kisah Solihin GP Rayakan Ulang Tahun Ke-80 di Unpad, Ingatkan Pentingnya Pemberantasan KKN

58 hari lalu

Kisah Solihin GP Rayakan Ulang Tahun Ke-80 di Unpad, Ingatkan Pentingnya Pemberantasan KKN

Solihin GP mengajak masyarakat kembali ke konsep dasar dalam mengelola lingkungan hidup.

Baca Selengkapnya

Tokoh Jawa Barat Solihin GP Meninggal di Bandung

58 hari lalu

Tokoh Jawa Barat Solihin GP Meninggal di Bandung

Mantan Gubernur Jawa Barat yang juga pendiri Dewan Pemerhati Kehutanan dan Lingkungan Tatar Sunda (DPKLTS) Solihin GP wafat di usia 97 tahun.

Baca Selengkapnya

Cendekiawan Ignas Kleden Berpulang setelah Dua Tahun Mengidap Gangguan Ginjal

22 Januari 2024

Cendekiawan Ignas Kleden Berpulang setelah Dua Tahun Mengidap Gangguan Ginjal

Ignas Kleden dikenal sebagai sosok sastrawan, sosiolog, dan kritikus sastra asal lores Timur.

Baca Selengkapnya

Jenazah Lukas Enembe Disambut Tangisan Ratapan Suku Sentani di Jayapura

28 Desember 2023

Jenazah Lukas Enembe Disambut Tangisan Ratapan Suku Sentani di Jayapura

Dantje Nere mengatakan masyarakat adat yang juga sebagai warga jemaat GKI Filadelfia Kampung Harapan setempat sangat merasa kehilangan Lukas Enembe.

Baca Selengkapnya

Profil Doni Monardo, Mantan Ketua BNPB yang Meninggal Hari Ini

3 Desember 2023

Profil Doni Monardo, Mantan Ketua BNPB yang Meninggal Hari Ini

Doni Monardo menjabat sebagai Ketua Umum PPAD atau Persatuan Purnawirawan Angkatan Darat untuk periode 2021-2026.

Baca Selengkapnya

Eks Ketua Satgas Covid-19 Doni Monardo Berpulang

3 Desember 2023

Eks Ketua Satgas Covid-19 Doni Monardo Berpulang

Doni Monardo jatuh sakit dan menjalani proses perawatan intensif di rumah sakit sejak 22 September 2023.

Baca Selengkapnya

Ketua Komnas Perlindungan Anak Arist Merdeka Sirait Berpulang

26 Agustus 2023

Ketua Komnas Perlindungan Anak Arist Merdeka Sirait Berpulang

Arist Merdeka Sirait meninggal dalam usia 63 tahun pada pukul 08.30 WIB di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

Baca Selengkapnya

Profil Luis Suarez, Legenda Barcelona dan Inter Milan yang Meninggal dalam Usia 88 Tahun

10 Juli 2023

Profil Luis Suarez, Legenda Barcelona dan Inter Milan yang Meninggal dalam Usia 88 Tahun

Luis Suarez merupakan pesepak bola yang aktif di era 50 hingga 70-an dan pernah menyabet Ballon d'Or, pernah memperkuat Barcelona dan Inter Milan.

Baca Selengkapnya